Tips Belajar Efektif Selama Kuliah Online

   

Halo, gimana kuliahnya ? Masih banyak tugas nggak ? hehehe kegiatan perkuliahan memang harus tetap berjalan ya ditengah pandemic covid-19. Pasti banyak sebagian dari kita yang ngeluh nih karena IPK nya turun. Tenang aja kali ini kita bakal bagi tips agar belajar kalian selama kuliah online lebih efektif. Yuk mari simak dulu tips dari @iz_4648 yang berhasil kami rangkum berikut ini

  •      Niat

Niat adalah bagian terpenting yang harus tertanam di benak kalian. Karena niat inilah yang nantinya akan mendorong kita supaya tetap semangat belajar. Kalian harus punya goals untuk memicu semangat belajar pada diri kalian, sehingga muncul sebuah tekad yang kuat untuk mencapai goals tersebut. Biar tidak kendo, kalian bisa tulis goals di kertas kemudian tempel ke dinding kamar, jangan lupa pilih tempat yang strategis yang sekiranya selalu kebaca.

  • .      Buat To do list dan Task list harian

Hal ini bertujuan untuk mengatur waktu atas apa yang harus dikerjakan setiap hari. Jadi kalian membuat jadwal kegiatan harian. Nah untuk tugas-tugas yang diberikan oleh dosen kalian, sebaiknya tulis pada catatan dan atur pengingat di hp kalian

  • .      Save dan baca materinya

Jangan anggurin materi yang diberikan para dosen. Usahakan untuk membacanya

  • .      Kerjakan tugas on time

Ini terkadang sulit dilakukan, kita cenderung menunda-nunda dalam mengerjakan tugas. Namun karena kuliahnya online pastinya kita punya banyak waktu senggang bukan. Jadi waktu senggang ini usahakan kalian manfaatkan untuk mengerjakan tugas. Kerjakan tugas dari yang paling mudah dan deadline paling dekat.

  • .      Review materi

Review materi ini perlu agar kalian lebih paham dengan materi yang diberikan oleh dosen kalian. Buat catatan yang memudahkan kalian memahami dan mengingat materi tersebut.

  • .      Aktif saat pembelajaran online

Hilangkan perasaan malu ketika harus bertatap muka secara online. Aktiflah untuk merespon dan bertanya jika ada yang belum kalian pahami.

  • .     Rajin Dskusi

Pembelajaran online yang singkat terkadang membuat materi yang disampaikan tidak bisa ditangkap oleh mahasiswa dengan jelas. Maka dari itu, yang perlu dilakukan adalah berdiskusi dengan teman.

  • .      Manfaatkan teknologi

Teknologi yang semakin canggih saat ini tentu sangat mempermudah kita untuk mencari apapun jika kita kesulitan. 

Sekian tips yang bisa kami bagi, semoga ke depannya bermanfaat. Selamat mencoba

 

 

 

Lokasi: Indonesia

Related

tips daring 33364740683185500

Technology

Hot in week

Recent

Comments

item